Syah Artuna Suka membaca tapi tak pandai menulis. Suka bercerita tapi seorang pendiam. Suka berpetualang tapi seorang introvert. Pemalas tapi tau cara tercepat menyelesaikan pekerjaan.

Objek Wisata Pantai Sawarna Banten yang Memukau Para Wisatawan

2 min read

Pantai Sawarna

Bagi para wisatawan, nama pantai Sawarna tentu sudah tak asing lagi. Terlebih, sudah banyak sekali foto-foto menarik terkait pesona pantai tersebut, betebaran di dunia maya.

Namun, yang perlu dipahami di sini bahwasanya nama Sawarna ini bukanlah nama pantai, melainkan nama desa, yakni Desa Sawarna. Perlu diketahui juga Desa Sawarna ini memiliki 4 objek wisata pantai sekaligus.

Keempat pantai Desa Sawarna ini memang begitu mempesona, terbukti dengan banyaknya wisatawan yang datang tiap harinya. Meski sebelumnya mereka harus melakukan perjuangan yang cukup berat karena akses menuju ke sana yang lumayan sulit dan melelahkan.

Lokasi Pantai Sawarna dan Rute Menuju Lokasi Wisata

Nah, lokasi Pantai Sawarna atau lebih tepatnya Desa Sawarna ialah berada di Kecamatan Bayah, di Kabupaten Lebka Banten, dan berada sekitar 270 km jauhnya dari Jakarta. Untuk menuju ke Pantai Sawarna, rutenya ada dua yang pertama adalah dari Tol Jogorawi dan yang kedua dari Tol Merak.

Jika Anda berangkat dari Tol Jogorawi, Anda bisa langsung menuju ke Ciawi. Kemudian lanjut ke Cibadak dan Pelabuhan Ratu dan terakhir adalah langsung ke Desa Sawarna.

Sedangkan jika Anda berangkat dari Tol Merak, Anda bisa langsung ke Serang Timur. Kemudian menuju ke Pandeglang, lalu pergi ke Gunung Kencana. Selanjutnya langsung ke Malingping kemudian ke Bayah dan terakhir ke Sawarna.

Jika Anda menggunakan kendaraan pribadi, sangat disarankan agar Anda membawa kendaraan yang tangguh untuk medan yang sulit karena akses menuju ke sana kurang bersahabat.

Tetapi, jika Anda menggunakan kendaraan umum, jika perjalanan dimulai dari Stasiun Cikini, Anda bisa langsung menuju ke Bogor tepatnya adalah di Terminal Baranangsiang. Setelah itu, Anda bisa naik bis MGI yang jurusan ke Terminal Pelabuhan Ratu.

Nah, di sini silahkan Anda cari ELF yang akan mengantarkan Anda menuju ke Kecamatan Bayah. Jangan lupa untuk turun di Simpang Ciawi, dan dari Simpang Ciawi ini Anda bisa naik ojek untuk menuju ke lokasi.

Daya Tarik Pantai Sawarna

Karena pada poin ini kita akan berbicara mengenai daya tarik Pantai Sawarna, otomatis kita harus membahas pantai-pantai yang ada di Desa Sawarna tersebut satu persatu. Nah, berikut deretan pantai yang berada di desa Sarwana, yang memiliki pesona luar biasa tersebut:

Daya Tarik Pantai Sawarna
sawarna.net

1. Pantai Ciantir

Pantai Ciantir adalah salah satu spot terbaik yang dimiliki oleh Desa Sawarna. Seperti kebanyakan pantai yang ada di Indonesia, Pantai Ciantir ini memiliki hamparan pasir putih yang kemudian diteruskan oleh warna biru air laut.

Pada bulan-bulan tertentu, yakni bulan Agustus hingga Januari ombak di Pantai Ciantir ini cukup tinggi sehingga bisa juga Anda jadikan objek untuk surfing.

2. Pantai Karang Tanjung Layar

Selanjutnya adalah Pantai Karang Tanjung Layar. Pantai ini identik dengan dua buah batu karang yang ukurannya sangat besar dan biasa dijadikan objek untuk berfoto. Hanya saja catatannya adalah jika ingin mendekati dua batu karang ini, Anda harus menunggu air laut surut terlebih dahulu.

3. Pantai Legon Pari

Kalau Pantai Legon Pari ini sama dengan Pantai Ciantir dimana pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang cukup lembut serta air laut yang juga jernih. Hanya saja bedanya adalah di panti ini ombaknya tidak terlalu besar sehingga Anda pun bisa bermain air dengan tenang.

Pantai ini berada di bagian barat Desa Sawarna dan jika Anda ingin mencapainya Anda harus melalui perbukitan terlebih dahulu. Sekedar informasi, bentuk Pantai Legon Pari ini melengkung sehingga akan sangat keren jika Anda mengambil foto dari ketinggian dengan memanfaatkan perbukitan tersebut.

4. Pantai Karang Taraje

Nah, ini adalah pantai terakhir yang ada di Desa Sawarna. Sama seperti pantai-pantai sebelumnya, Pantai Karang Taraje ini memiliki pesona tersendiri. Dimana di sini Anda akan melihat adanya batu karang yang bentuknya seperti lapusan anak tangga yang lebar serta tidak terlalu tinggi.

Jika kemudian ada ombak yang cukup besar mengenai batu karang ini, Anda akan melihat sebuah fenomena apik berupa air terjun laut.

Tips Berkunjung ke Pantai Sawarna

Tips Berkunjung ke Pantai Sawarna
okezone.com

Nah, jika Anda ingin pergi ke sana, kami sarankan agar Anda memperhatikan beberapa tips yang telah kami rangkum berikut ini.

  1. Pikirkan mengenai waktu Anda akan berkunjung ke sana baik-baik karena pantai-pantai di Desa Sawarna akan penuh oleh pengunjung saat musim libur dan akhir pekan.
  2. Jika Anda menggunakan kendaraan umum, sebaiknya Anda cari tahu jam operasionalnya terlebih dhaulu. Untuk ELF yang dari Pelabuhan Ratu yang langsung ke Desa Sawarna, jam keberangkatannya adalah antara pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB. Kalaupun Anda lebih dari jam tersebut, Anda bisa naik ELF yang jurusan Kecamatan Bayah, berhenti di Pertigaan Cisolok kemudian lanjutkan perjalanan dengan naik ojek.
  3. Jika Anda lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi, isi full bahan bakarnya terlebih dahulu karena Anda akan sulit menemukan POM bensin selama perjalanan menuju ke lokasi.
  4. Jika Anda berniat untuk menginap, sebaiknya Anda booking kamarnya jauh hari sebelumnya. Hal ini supaya harganya lebih murah dan tidak keduluan oleh wisatawan yang lainnya.
  5. Bawa makanan ringan yang banyak supaya lebih hemat dan di Desa Sawarna juga jarang rumah makan.
  6. Bawa peralatan pribadi yang dibutuhkan seperti sunblock, obat-obatan pribadi, pakaian ganti dan lain-lain.

Nah, itu dia beberapa review yang bisa kami bagikan tentang Pantai Sawarna yang ada di Banten. Semoga bermanfaat dan bisa dijadikan bahan rujukan sebelum menginjakkan kaki ke sana.

Syah Artuna Suka membaca tapi tak pandai menulis. Suka bercerita tapi seorang pendiam. Suka berpetualang tapi seorang introvert. Pemalas tapi tau cara tercepat menyelesaikan pekerjaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *