Syah Artuna Suka membaca tapi tak pandai menulis. Suka bercerita tapi seorang pendiam. Suka berpetualang tapi seorang introvert. Pemalas tapi tau cara tercepat menyelesaikan pekerjaan.

Yuks Berkunjung ke Objek Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya Bogor

1 min read

Penangkaran Rusa Giri Jaya Bogor

Tidak ada salahnya apabila kamu mengisi waktu libur bersama dengan keluarga tercinta menggunjungi obyek wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya yang terletak di Bogor.

Bukan tanpa alasan, Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya memiliki banyak fasilitas. Tidak hanya membuat libur semakin berwarna, namun membuat kamu dan keluarga merasakan pengalaman baru yang mungkin belum pernah dialami sebelumnya. Mau tahu apa saja?

Daya Tarik Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya Bogor

Daya Tarik Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya

Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya yang terletak di Bogor menyediakan berbagai macam objek menarik yang bisa dinikmati untuk mengisi waktu liburan. Nah, berikut diantaranya:

1. Pemandangan Alam yang Indah

Untuk bisa sampai di lokasi Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya, kamu harus melewati jembatan gantung sepanjang 30 meter. Posisinya tepat berada diatas sungai Cibeet dan jembatan gantung tersebut hanya bisa dilalui dengan cara berjalan kaki.

Meskipun jalan yang harus dilalui cukup panjang namun kamu tidak perlu khawatir. Hal ini karena disepanjang perjalanan mata kamu akan dimanjakan oleh pemandangan alam yang indah. Contohnya seperti aliran air dari sungai Cibeet, hamparan lembah hijau serta perbukitan yang terdapat disepanjang jalan menuju lokasi Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya.

Ketika mendekati lokasi Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya, kamu akan melewati sebuah lorong panjang. Lorong ini terbuat dari bambu sebaga tiang penyangganya dan anyaman bambu yang digunakan untuk lantai dan atapnya.

2. Berinteraksi dan Memberi Makan Rusa Secara Langsung

Berbeda dengan wisata penangkaran pada umumnya, yang hanya memperbolehkan penggunjung memberi makan hewan tanpa melewati garis pembatas yang tujuannya untuk menjaga keamaan para penggungjungnya.

Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya memperbolehkan para penggunjung untuk memberi makan. Selain itu, juga bisa berinteraksi secara langsung dengan rusa yang ada di Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya.

3. Pemandangan Air Terjun

Tidak jauh dari lokasi Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya, terdapat air terjun. Untuk bisa sampai dilokasi air terjun dapat ditempuh dengan berjalan kaki selama 20 menit.

4. Outbond dan Kemping

Selain dapat berinteraksi langsung dengan rusa dan air terjun, kamu juga dapat menikmati berbagai macam wahana hiburan yang disediakan oleh Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya seperti outbond dan kemping dengan biaya yag sangat terjangkau.

Untuk outbond hanya dikenakan tarif Rp 3.000 per orangnya, sedangkan untuk bisa kemping d Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya kamu harus membayar Rp 300.000 perkelompok untuk satu malam.

Khusus untuk kemping, kamu perlu melakukan booking tempat 2-3 hari sebelumnya karena lokasi Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya hanya bisa menampung 200 orang untuk kegiatan kemping.

Harga Tiket Masuk Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya Bogor

Harga Tiket Masuk Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya Bogor
travelspromo.com

Untuk melihat dan menikmati berbagai macam hiburan yang ditawarkan oleh Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya, kamu cukup membayar Rp 8.000/orang, namun harga tersebut belum termasuk dengan biaya parkir Rp 2.000 untuk kendaraan roda dua dan Rp 5.000 untuk kendaraan rota empat.

Lokasi Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya Bogor

Lokasi Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya terletak di kabupaten Bogar, tepatnya berada di Desa Buana Jaya Kecamatan Tanjung Sari.

Jam Operasional

Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya buka setiap hari dari jam 07.00 pagi sampai dengan jam 16.00 sore. Pastikan berkunjung diwaktu yang tepat sehingga bisa merasa puas menikmati semua hiburan yang ditawarkan oleh Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya.

Bisa dipastikan, banyak hal menarik yang mungkin belum pernah kamu alami dan akan segera dialami apabila memutuskan untuk menggunjungi Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya. Jadi, tunggu apa lagi?

Syah Artuna Suka membaca tapi tak pandai menulis. Suka bercerita tapi seorang pendiam. Suka berpetualang tapi seorang introvert. Pemalas tapi tau cara tercepat menyelesaikan pekerjaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *